IMG 3867 750x536 1

Kampus Muhammadiyah Ini Berikan Beasiswa kepada 2.198 Mahasiswa

BANTUL – Saat ini merupakan kondisi ketidakpastian kapan berakhirnya pandemi Covid-19 dan menyebabkan dampak negatif bagi masyarakat secara sosial maupun ekonomi. Melalui kondisi tersebut, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) membantu meringankan perekonomian masyarakat melalui program beasiswa yang diberikan kepada 1833 mahasiswa selama masa pandemi 2 tahun berturut-turut.

Hal tersebut diungkap oleh Rektor UMY, Dr. Ir. Gunawan Budiyanto, MP., IPM dalam acara Silaturahmi Orang Tua/Wali Mahasiswa Baru pada hari Sabtu (9/11). Menurut Gunawan, UMY memberikan bantuan kepada mahasiswa, baik mahasiswa lama maupun mahasiswa baru melalui beberapa program beasiswa hingga lulus kuliah. “Total beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa UMY sejumlah 1833 mahasiswa, dengan rincian pada tahun 2019/2020 sebanyak Rp 15,81 Milyar dengan penerima 1556 mahasiswa dan pada tahun 2020/2021 tambahan beasiswa diberikan kepada mahasiswa baru sejumlah Rp. 12,77 Milyar dengan penerima beasiswa 277 mahasiswa,”paparnya.

Dr. Siti Dyah Handayani, S.E., MM., Kepala Biro Admisi UMY menambahkan beberapa program beasiswa yang tersedia di UMY di antaranya Beasiswa Kader Unggulan Muhammadiyah, Beasiswa Dokter Muhammadiyah, Beasiswa Jalur Prestasi, Beasiswa Hafiz Al-Qur’an, Beasiswa Prestasi Unggulan, Beasiswa KIP Kuliah, Beasiswa Khusus, Beasiswa Umum, dan Beasiswa Mahasiswa Asing untuk semua jenjang.

“Terdapat beberapa macam beasiswa untuk mahasiswa baru, yaitu beasiswa dokter Muhammadiyah, untuk tahun ini terdapat 5 penerima beasiswa dokter Muhammadiyah pada mahasiswa baru, di antaranya 3 mahasiswa dari prodi kedokteran dan 2 mahasiswa dari prodi kedokteran gigi,” tambahnya.

Kemudian, Dyah menyampaikan bahwa terdapat program beasiswa lainnya yang diberikan dari UMY. “Alhamdulillah sudah cukup banyak penerima beasiswa kader unggulan Muhammadiyah sekitar 20 sampai 40 mahasiswa, beasiswa Tahfiz Muhammadiyah terdapat 20 sampai 40 mahasiswa yang menerima, beasiswa prestasi unggulan terdapat 10-20 mahasiswa berprestasi tingkat provinsi, nasional hingga internasional yang menerima, beasiswa KIP Merdeka terdapat 22 mahasiswa baru yang menerima. Beasiswa yang tadi disebutkan merupakan beasiswa bebas biaya SPP dan DPP hingga lulus kuliah nanti,” tutupnya.

365 Mahasiswa Muhammadiyah Raih Beasiswa dari Kampus Muhammadiyah Ini

365 Mahasiswa Muhammadiyah Raih Beasiswa dari Kampus Muhammadiyah Ini

Sebanyak 365 mahasiswa Muhammadiyah ini meraih beasiswa yang menjadi program Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) pada tahun akademik 2021/2022. “Untuk PTS, itu jumlah yang sangat besar,” papar Wakil Rektor 1 UMS Harun Joko Prayitno, Ahad (19/9).

Program beasiswa UMS, lanjut Harun, adalah program penjaringan mahasiswa baru UMS pada level Sarjana dan Pascasarjana berdasarkan prestasi yang diraih oleh calon mahasiswa ketika menempuh studi di level SMU atau setingkat dan ditujukan bagi peserta lulusan baru (fresh graduate). 

Program beasiswa UMS untuk program sarjana, meliputi: Beasiswa Kiai Haji Ahmad Dahlan (BKAD), Beasiswa Unggulan UMS (BU-UMS), Beasiswa Tunas Unggul Muhammadiyah dan Daerah (BTUMD), Beasiswa Prestasi UMS (BP-UMS), Beasiswa Internasional UMS (BI-UMS), dan Beasiswa Hafidz Al-Qur’an.

Sedangkan program beasiswa Pascasarjana UMS, meliputi: Beasiswa Pascasarjana Bakti Persyarikatan (BP-BP), Beasiswa Pascasarjana Tunas Unggul (BPTU), dan Beasiswa Pascasarjana Ta’awun Untuk Negeri (BPTUN).

Di mana program ini dilakukan setiap periode ketika penerimaan mahasiswa baru dengan pola seleksi berdasarkan portofolio dan rekam jejak prestasi yang diperoleh pada jenjang studi sebelumnya.

Total pemberian beasiswa dari dua kampus  Muhammadiyah ini kepada mahasiswa berjumlah 2.198 penerima. Ini adalah bentuk ikhtiar Muhammadiyah membantu mereka dalam masa pandemi maupun bagi mereka yang kekurangan biaya pendidikan.

Sumber Muhammadiyahorid

Check Also

bendera muhammadiyah

Muhammadiyah : Serukan Salat Ghaib untuk Korban Konflik Israel-Palestina

KRAMAT49 JAKARTA – Serangan brutal Israel ke Gaza telah mengakibatkan kenaikan dramatis angka kematian di …